Panitia Festival Film Independen S.Cream 8 FE UII memutar Boncengan dan Gazebo Minggu, 1 Juni 2014 lalu. Pemutaran/screening ini dalam rangka Festival Film Indonesia S-Cream ke-8 yang dilaksanakan Fakutas Ekonomi Universitas Islam Indonesia Yogyakarta. Societet Taman Budaya Yogyakarta dipilih menjadi tempat pemutaran film yang dihadiri oleh guru dan murid SD Muhammadiyah Sapen Yogyakarta. Tidak hanya memutar film, panitia juga menghadirkan Senoaji Julius sutradara film Boncengan dan Gazebo. Senoaji Julius kebetulan juga menjadi salah satu Dewan Juri evet ini. Setelah menonton film-film tersebut, berlangsung tanya jawab yang menarik antara Senoaji Julius dan murid-murid SD Muhammadiyah Sapen.
Respons dari penonton yang juga merupakan murid-murid SD Muhammadiyah Sapen sangat baik, mereka menikmati film Gazebo dan Boncengan. Para guru juga merasakan bahwa film ini mempunyai pesan yang baik untuk parasiswa. Tontonan seperti inilah yang seharusnya ditujukan kepada anak-anak. Saat screening film Gazebo dan Boncengan, para penonton terlihat antusias. Terbukti saat diskusi film Gazebo dan Boncengan banyak pertanyaan yang diajukan dari pihak guru SD Muhammadiyah Sapen maupun dari pihak murid. Apalagi di SD Muhammadiyah Sapen terdapat ekstrakurikuler broadcasting, sehingga diskusi film dirasa sangat membantu mereka untuk mengembangkan ekstrakurikuler broadcasting.“Ungkap panitia penyelenggara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar